MATARAM,Sasambonews.com,- Gubernur Nusa Tenggara Barat Dr. TGH.M.Zainul Majdi Gubernur berpesan, agar di tahun 2017 ini, Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) NTB terus mengawal media lokal, untuk menjamin masyarakat memperoleh informasi dari lembaga yang baik.
Menurut Gubernur, KPID harus lebih fokus menyorot konten siaran, seperti pornografi dan hoax yang akhir-akhir ini semakin marak dan bebas di akses di masyarakat. "Konten siaran sangat perlu dipantau, karena dapat membentuk sikap dan perilaku manusia," jelas Gubernur.
Hal demikian disampaikan saat Gubernur menerima Ketua KPID, Sukri Aruman dan komisioner KPID NTB di ruang kerjanya, Kamis, (9/2/2017). Gubernur juga menyebut, KPID yang sejatinya merupakan lembaga independen yang diberi kewenangan, ruang dan kesempatan sesuai amanat Undang-Undang, harus benar-benar berikhtiar maksimal, agar apa yang menjadi tanggung jawabnya dapat terwujud.
Gubernur juga menyebut, kebebasan mengakses media saat ini sangat rentan menimbulkan dampak yang tidak diharapkan, terutama bagi anak-anak. Padahal, untuk membangun karakter bangsa, harus diikuti dengan penanaman nilai dan budaya yang luhur. KPID diminta harus lebih massif untuk berkampanye melalui media massa, mengingat KPID merupakan instrument vital yang baik untuk mensuarakan pentingnya pemanfaatan sarana komunikasi dan informasi dengan baik.
Pada kesempatan itu, Gubernur mengajak KPID untuk bersama-sama mengkampanyekan gerakan satu hari tanpa menonton televisi. Ia menilai, saat ini terpaan media, baik media social maupun siaran televisi , telah memberikan efek adiktif bagi audiensnya. " Anak- anak sekarang kalau tidak mengakses medsos, pasti akan gelisah. Cenderung mencari "layar", karena sudah kecanduan, "katanya.
Adiksi inilah yang menimbulkan kekhawatirannya, sehingga orang tua juga dituntut lebih cerdas membimbing dan memantau putra putrinya dalam mengakses media.
Demikian juga dengan beralihnya kewenangan pengelolaan sekolah menengah atas/sederajat dari pemerintah kabupaten kepada pemerintah provinsi.Melalui Dinas Pendidikan, Gubernur nanti akan mengeluarkan larangan membawa handphone bagi siswa sekolah menengah ke atas, agar selama (¬+) 8 jam berada di sekolah, siswa dapat sepenuhnya berkonsentrasi menerima pelajaran.
Ketua KPID NTB Sukri Aruman mengungkap , persaingan media yang semakin ketat membuat lembaga penyiaran terutama TV kadang lebih mementingkan aspek bisnis. "Karena itu dituntut kesadaran masyarakat untuk turut memantau isi siaran. Partisipasi masyarakat bisa dilakukan dengan melaporkan tayangan TV atau siaran radio yang dinilai melanggar aturan KPI." imbuhnya. Ipr
Related Posts :
Rp 400 Miliar untuk Penelitian Terkait Covid-19 Dikucurkan Bos Facebook Dan Istri Mark Zuckerberg dan Istri Jakarta, Info Breaking News - Luar biasa lagi- lagi Mark Zuckerberg, pendiri Facebook beserta i… Read More...
Orang Terkaya RI Dato Sri Tahir Donasikan Rp 52 Miliar Bantu Penanganan Wabah Covid-19 Dato Sri Tahir Jakarta, Info Breaking News - Orang terkaya RI, Dato Sri Tahir yang juga Pendiri Grup Mayapada memnberikan… Read More...
90 OTG dan 83 ODP Covid-19 Di Nias Utara Kadis Kominfo Nias Utara |Foto: istimewa Nias Utara,- Sebanyak 90 Orang Tanpa Gejala (OTG) dan 83 Orang Dalam Pemantauan… Read More...
Perubahan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jakarta, Info Breaking News - Terdapat Perubahan dalam susunan Tim Gugus T… Read More...
Hari Kedua, Pencarian Korban Tenggelam Di Dam Surabaya DilanjutkanLombok Tengah, SN - Hari Kedua, Tim SAR kembali melanjutkan pencarian korban tenggelam di Dam Surabaya atas nama Restu Maulana 13 tahun warg… Read More...