Kapolres Tangsel, HKBP Ayi Supardan sangat menitik beratkan jajarannya untuk lebih fokus dalam pengamanan khususnya terkait politik uang yang sering disebutkan sebagai serangan fajar menjelang sehari pencoblosan di TPS.
"Kita siaga satu dan melakukan patroli gabungan pada kegiatan-kegiatan yang dapat mengganggu serta melanggar tindak pidana dalam Pilkada," kata Kapolres Tangsel AKBP Ayi Supardan di Mapolsek Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Senin, 13 Februari 2017.
Ayi mengaku, pihaknya juga bekerja sama dengan Pengawas Pemilu (Panwaslu) Tangsel dan Kabupaten Tangerang untuk melakukan pemantauan. Terutama kepada pasangan calon serta tim sukses kedua pasangan calon.
"Money politik biasanya terjadi pada saat menjelang serangan fajar. Tapi, tim sukses biasanya juga mempunyai siasat untuk menghindar agar tidak terjerat money politik," kata Dia.
"Tanpa pandang bulu siapapun yang terlibat dalam aksi serangan fajar itu akan kita tindak tegas. " pungkasnya. *** Johanda Sianturi.