![]() |
Peletakan Batu Pertama Hotel Bintang Empat Danau Toba |
Tobasa, Info Breaking News - Kabupaten Toba Samosir akan memiliki hotel bintang 4 di Desa Sibolahotang SAS, Kecamatan Balige. Pembangunan hotel yang diberi nama Labersa Toba ini ditandai dengan peletakan batu pertama, akhir pekan kemaren.
Hotel yang direncanakan selesai 2 tahun ke depan ini sebagai salah satu upaya mendukung destinasi wisata Danau Toba, khususnya di Tobasa.
Peletakan batu pertama pembangunannya yang dilakukan Dirut PT Labersa Hutahaean St HW Hutahaean, Bupati Toba Samosir Darwin Siagian, diawali kebaktian dengan Pengkhotbah Praeses HKBP Distrik XI Toba Hasundutan Pdt Donda Simanjuntak.
Hadir juga Ketua DPRD Tobasa Boike Pasaribu, mantan Bupati Tobasa, Monang Sitorus, mantan Bupati Tapanuli Utara, Torang Lumbantobing (Toluto), staf khusus Ketua DPD RI, Edison Manurung, Dirut Badan Pelaksana Otorita Danau Toba, Ari Prasetyo, serta undangan lainnya.
MARTABE
Dirut PT Labersa Hutahaean mengatakan, setelah beroperasi, hotel ini dengan water park (taman bermain air)-nya akan menjadi obyek wisata baru di Tobasa.
Diharapkan, dengan investasi tersebut, kelak pariwisata Tobasa akan bangkit, kemudian membuka lapangan kerja baru bagi warga sekitar yang pada akhirnya meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.
Diakuinya, program PT Labersa Hutahaean, pada awalnya membangun mall dan perkantoran di Pekanbaru, karena lahannya sudah tersedia. Bahkan sudah selesai digambar oleh arsitek PT Cakra Manggiling Jaya dari Jakarta.
"Tetapi mengingat petuah orangtua Batak yang mengatakan, "ingot bona ni pinasa" (ingat kampung halaman) dan program almarhum Gubernur Sumatera Utara, Raja Inal Siregar, yang mengatakan; "Marsipature Hutana Be (Martabe)" serta anjuran dari kawan-kawan orangtua di kampung ini, maka menggugah hati kami untuk menangguhkan dulu sementara waktu program proyek bangunan mall di Pekanbaru," ungkap HW Hutahaean.
Bupati Tobasa Darwin Siagian mengapresiasi pembangunan hotel bintang 4 di daerah itu. Di mana hotel tersebut menjadi hotel pertama dengan fasilitas bertaraf internasional di Tobasa.
Menurutnya, investasi seperti itu sangat dibutuhkan untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Terutama mendukung pariwisata Danau Toba yang saat ini mendapat perhatian serius pemerintah pusat untuk mewujudkan Danau Toba sebagai destinasi wisata nasional.*** Eva.