Munarman : "Bela Alquran Jilid 3 Akan Diadakan, Tapi Tanggalnya Belum Disepakati"

PERAWANGPOS -- GNPF-MUI melalui koordinatornya Munarman, SH menegaskan bahwa Aksi Bela Quran akan kembali diadakan. Namun, waktu pelaksanaannya belum disepakati.

"Tanggal pastinya belum ditentukan, cuma sudah disepakati dan akan dilaksanakan," kata Munarman di Hotel Balairung, Jakarta Pusat pada Rabu (9/11) sebagaimana dikutipKiblat.

Ketua DPP FPI ini juga mengatakan akan menyerukan ajakan untuk Aksi Bela Quran jilid III agar seluruh umat Islam ikut berpartisipasi.

"Kalau itu (umat Islam, -red) yang menggerakkan Allah, bukan saya. Tapi nanti kita serukan agar semua ikut terlibat dan berpartisipasi," jelasnya.

Lebih jauh, Munarman juga mengungkapkan bahwa belum ada strategi lebih lanjut apabila Ahok tidak ditangkap dalam Aksi Bela Quran jilid III.

"Itu juga bagian dari yang kita bicarakan strateginya, belum diputuskan," tukasnya.

Sumber : Antiliberal

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :