PERAWANGPOS, Seorang pria asal Sragen, Jawa Tengah, yang diduga manusia paling tua di dunia meninggal pada usia 146 tahun akhir pekan kemarin.
Sodimejo, yang akrab disapa Mbah Gotho, berdasarkan catatan kependudukan lahir pada Desember 1870. Beberapa media menahbiskan lelaki asal Jawa Tengah ini sebagai manusia tertua di dunia.
Cucu Mbah Gotho, Suryanto menuturkan manusia tertua di dunia itu sempat dirawat di rumah sakit pekan lalu karena kondisi kesehatannya memburuk.
"Masalahnya, dia tidak mau makan atau minum," kata Suryanto, dilansir dari Reuters, Selasa (2/5).
Mbah Gotho bersikeras untuk dibawa pulang, dan meninggal beberapa hari kemudian. Lelaki Nasrani ini dimakamkan pada Senin (1/5) pagi di pemakaman setempat.
Guinness World Records sebelumnya mencatat seorang perempuan berkebangsaan Perancis, Jeanne Calment, sebagai manusia yang paling lama hidup di dunia. Calment meninggal pada tahun 1997 di usia 122 tahun.
Sumber: republik.co.id

Related Posts :
Hari Ini DPRD Lakukan Pembahasan Pemandangan Umum Fraksi Terhadap Lima Naskah RaperdaPenulis : Dimaz Akbar Selasa 03 Oktober 2017 Probolinggo,KraksaanOnline.com - Sebagai kelanjutan pembahasan 5 (Lima) Naskah Rancangan … Read More...
Kerap Dianggap Momok Menakutkan, 5 Pemain Ini Justru Sukses Setelah Cedera ACL Gelandang tim nasional Spanyol, Xavi Hernandez, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Rusia dalam laga semifinal Euro 2008 di st… Read More...
Bayangkari Akui Kelemahannya LOMBOK TENGAH, sasambonews.com. Kinerja Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Dinas Pendidikan (Disdik) Lombok Tengah, Bayangkar… Read More...
Renovasi SUGBK Hampir Selesai, Inilah 7 Fasilitas Baru Berkelas Internasional, Salah Satunya Ada Pendeteksi Teroris! Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, saat sedang direnovasi. Stadion kebanggaan rakyat Indonesia ini akan bersolek dan bersiap untuk penye… Read More...
5 Aturan yang Wajib Diikuti Saat Kamu Jadi PNS, Masih Yakin Mau Jadi PNS? BERITAPNS.COM--Sampai saat ini masih banyak yang mengidam-idamkan menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Entah karena keinginan sendiri atau … Read More...